Home / TTS

Upaya Meningkatkan Kompetensi Guru PAUD, Yayasan Kebun Anggur Gelar Kegiatan Pelatihan Selama Tiga Hari

- Redaksi

Jumat, 17 September 2021 - 15:25 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

Dibaca 0 kali
facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SoE, SALAMTIMOR.COM — Yayasan Kebun Anggur (YKA) bersama Yayasan Pelita Kehidupan Masyarakt (YPKM) dan Komunitas SoE Berbagi (KaSoGi) menggelar kegiatan Pelatihan Peningkatan Kompetensi Guru PAUD bagi guru-guru PAUD di NTT yang di selenggarakan di Kota SoE.

Pelatihan Peningkatan Kompetensi Guru PAUD ini di gelar selama tiga hari, mulai dari Rabu tanggal 15-17 September 2021 bertempat di aula Losmen Anda.

Nara sumber yang dihadirkan untuk memberikan materi pada kegiatan tersebut berasal dari Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Usia Dini (HIMPAUDI) Kabupaten TTS.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua Yayasan Kebun Anggur (YKA), Djoko Warsieno (foto tengah)

kepada media ini, Jumat 17/09, Ketua Yayasan Kebun Anggur (YKA) Djoko Warsieno menyampaikan bahwa, “Kami memiliki misi untuk memajukan anak-anak Indonesia khususnya anak-anak di daerah terpencil dan terbelakang yang berada di pedalaman-pedalaman yang selama ini tidak terjangkau dengan pendidikan yang baik dan layak. Selain di NTT, kami juga mengelar kegiatan yang sama di Kalimantan dan Sumatera Selatan. Khusus di NTT sendiri, ada 17 cabang. 16 dari kabupaten TTS dan yang satu dari Sabu Raijua.” turur Joko

Lebih lanjut, Joko menjelaskan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mensuport sekolah-sekolah yang ada di TTS agar mereka bisa nantinya secara mandiri. Bentuk dukungan dari kami jika sudah terbentuk PAUD, sudah ada Tenaga Pendidik, maka kami memberikan dukungan lewat pelatihan traning-traning seperti ini sehingga guru-guru memiliki kemampuan atau kecakapan mengajar dengan baik.

Joko menambahkan bahwa dengan kegiatan seperti ini, para guru-guru PAUD bisa terbuka wawasannya untuk mendidik dengan cara yang lebih kreatif. Bentuk dukungan lain dari kami Yayasan Kebun Anggur yaitu memberikan apresiasi kepada guru-guru honor walaupun tidak seberapa namun bisa menggantikan uang lelah mereka sehingga mereka bisa mengajar dengan konsentrasi penuh.

 

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Yayasan Pelita Kehidupan Masyarakat (YPKM), Sandy Matias Rupidara menyampaikan bahwa, “kegiatan ini merupakan kolaborasi dari semua komponen bangsa, baik itu pemerintah, masyarakat dan lembaga-lembaga swasta yang ada.

Yudeleta L. Nubatonis, S.E,, S.Pd, Ketua Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Usia Dini (HIMPAUDI) Kabupaten TTS.

Sandy menambahkan bahwa satu komponen tidak akan mampu untuk melahirkan generasi cerdas yang memiliki kemampuan dan kapasitas. Karena itu, sangat di perlukan kolaborasi dari semua elemen. Dengan hadirnya Yayasan Kebun Anggur, maka kita berkolaborasi untuk mencerdaskan anak-anak usia dini.

Terpisah, Ketua Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Usia Dini (HIMPAUDI) Kabupaten TTS, Yudeleta L. Nubatonis, S.E,, S.Pd menyampaikan bahwa “Kami diminta untuk memfasilitasi dan menjadi nara sumber pada kegiatan Pelatihan Peningkatan Kompetensi Guru PAUD yang bernaung dibawah YKA dan digelar selama tiga hari ke depan.” kata Yudeleta.

“Kegiatan-kegiatan yang kita selenggarakan diantaranya materi tentang cara belajar anak usia dini, perkembangan anak usia dini dan materi-materi lain yang kami bagikan pada kegiatan ini.” tutup Yudeleta.

Penulis: Inyo Faot

Berita Terkait

IPS gelar Kegiatan Membangun Budaya Literasi Sains, Numerasi, dan Bahasa Inggris Melalui Game Bagi Siswa SD di Desa Kesetnana
Mahasiswa IPS Gelar Survey Pangan di Desa Bikekneno
Syukuran Tahunan, IPPAT dan INI Berbagi Kasih Kepada Anak-Anak Stunting di Desa Kesetnana
Lantik 12 Pejabat Eselon II, Bupati TTS: Kita Harus Pertahankan Opini WTP
Bupati TTS Hadiri Kegiatan Sosialisasi Transparansi PBJ Satuan Pendidikan dan Onboarding UMKM Lokal
Tanggap Terhadap Wilayah Terdampak Kekeringan, BPBD TTS Salurkan Air Bersih
Pemkab TTS Raih Predikat B Akuntabilitas Kinerja Tahun 2023 Setelah Sepuluh Tahun Memperoleh Nilai CC
Kepsek SMPN Nefotes: YASPENSI Beri Warna Tersendiri Dalam Pendampingan Literasi

Berita Terkait

Selasa, 23 April 2024 - 12:46 WITA

IPS gelar Kegiatan Membangun Budaya Literasi Sains, Numerasi, dan Bahasa Inggris Melalui Game Bagi Siswa SD di Desa Kesetnana

Jumat, 5 April 2024 - 20:46 WITA

Mahasiswa IPS Gelar Survey Pangan di Desa Bikekneno

Sabtu, 3 Februari 2024 - 22:58 WITA

Syukuran Tahunan, IPPAT dan INI Berbagi Kasih Kepada Anak-Anak Stunting di Desa Kesetnana

Minggu, 10 Desember 2023 - 23:03 WITA

Bupati TTS Hadiri Kegiatan Sosialisasi Transparansi PBJ Satuan Pendidikan dan Onboarding UMKM Lokal

Sabtu, 9 Desember 2023 - 12:54 WITA

Tanggap Terhadap Wilayah Terdampak Kekeringan, BPBD TTS Salurkan Air Bersih

Kamis, 7 Desember 2023 - 09:21 WITA

Pemkab TTS Raih Predikat B Akuntabilitas Kinerja Tahun 2023 Setelah Sepuluh Tahun Memperoleh Nilai CC

Selasa, 5 Desember 2023 - 23:52 WITA

Kepsek SMPN Nefotes: YASPENSI Beri Warna Tersendiri Dalam Pendampingan Literasi

Selasa, 5 Desember 2023 - 16:53 WITA

Hadiri Hari Bhakti PU, Bupati TTS Tegaskan ASN Harus Netral Pada Pemilu 2024

Berita Terbaru

TTS

Mahasiswa IPS Gelar Survey Pangan di Desa Bikekneno

Jumat, 5 Apr 2024 - 20:46 WITA